Batalyon Armed-7/105 GS memperingati Isra Miraj Nabi
Muhammad SAW 1438 H tahun 2017 di Masjid Jamii Annur Asrama Yonarmed-7/105 GS yang dihadiri oleh
Danyon beserta Jajarannya, Ketua Persit KCK Chandra Kirana cabang XIV
Yonarmed 7 PD Jaya beserta pengurus serta seluruh prajurit dan keluarganya.
serta Nampak terlihat undangan Tomas/Toga serta Masyarakat
Sekitar asrama, Senin (15/5/2017).
Dalam sambutannya, Komandan Batalyon Letnan Kolonel Arm Arif
Rahman, mengatakan bahwa peristiwa yang selalu diperingati oleh umat Islam
setiap tahun ini, selain bertujuan untuk menambah pemahaman tentang kisah
perjalanan suci Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Al-Kharom di Mekkah ke
Masjidil Al-Aqsho di Palestina, maupun dari Masjidil Al Aqsho di Palestina ke
Sidrotul Muntaha, juga untuk lebih meningkatkan kualitas keimanan dan
ketaqwaan prajurit dan beserta keluarga besar Yonarmed-7/105 GS kepada Allah
SWT.
Oleh karena itu, dalam setiap langkah kehidupan yang
dijalani harus selalu dilandasi oleh keimanan dan ketaqwaan yang tinggi, agar
setiap aktivitas pengabdian dapat bernilai ibadah dan mendapatkan Ridho Allah
SWT.
Pada Kegiatan peringatan
Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1438 H/2017 M menghadirkan penceramah
KH. Robby Dongkal , beliau anak asli Depok. Ia lahir 7 Agustus 1976 di
Dongkal – Tapos, sebuah kampung di wilayah Depok, Kecamatan Sukatani.
Peringatan
Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1438 H/2017 M kali ini mengambil tema
“Jadikan hikmah peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1438 H/2017 M untuk
meningkatkan keimanan dan ketakwaan, disiplin, loyalitas serta pengabdian
prajurit guna terwujudnya TNI yang hebat, profesional dan di cintai rakyat “.
Dalam
ceramahnya KH. Robby Dongkal selaku penceramah yang dengan penuh semangat
menyampaikan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj sebagai pengingat akan perjalanan
Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dilanjutkan ke
Sidratul Muntaha menghadap Allah SWT yang dilakukan dalam waktu 1 malam untuk
menerima perintah melaksanakan sholat fardhu 5 waktu sehari semalam. SR
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar